Pada tes akademik hari pertama PSB setelah pendaftaran ini, adalah tes akademik yang di ujian nasionalkan ditambah tes Teknologi Informasi dan Komunikasi. Semua tes yang diujikan adalah berupa teori dan model peragaannya adalah seperti ujian nasional. Tes dilaksanakan selama dua season, dan setiap season nya adalah istirahat.
Mata pelajaran yang di ujikan pada tes kali ini adalah season pertama yaitu Matematika dan IPA. Season kedua adalah Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris dan terakhir adalah TIK.
Sebelum Achievment Test ini dilaksanakan yang dijadwalkan pukul 08.30 WIb, terlebih dahulu dilaksanakan pengarahan pada pukul 07.30 dan tes minat pada pukul 08.00 WIB.
Dari pantauan wartawan LPS dilapangan, calon siswa yang dimengikuti tes ini sanagat serius dan bersungguh-sungguh. Pada saat wartawan LPS mewawancarai seorang siswa yang telah mengikuti tes, terlihat cukup tegang dan serius. Dia menuturkan tes ini cukup menentang dan pertama kalinya untuk dia, karena waktu masuk SMP tidak menerima tes seperti ini.
Di hari yang sama, kami pun mewawancarai orang tua murid yang mendaftar. Beliau adalah bapak Sudarta dari Conggeang. Beliau memiliki cucu yang sangat antusias ingin menimba ilmu di sekolah kita tercinta ini. " Dia (Cucunya) sangat ingin sekali belajar di Sekolah Pertanian. Kami sudah mencari-cari sekolah pertanian yang lain, namun lebih baik SPP Tanjungsari. Bukan karena dulu bapak alumni disini, tapi dia bersikeras. Dia punya cita-cita di bidang Pertanian", tuturnya.
/ae/arie